Rabu, 22 Februari 2012

PlayBook OS 2.0 Siap Bersaing Dengan Tablet Lain

Memperbaiki kegagalan dalam penjualan BlackBerry PlayBook versi sebelumnya, di bulan Februari 2012 ini RIM kembali merilis produk pc tabletnya BlackBerry PlayBook OS 2.0. Menurut para pengamat gadget dunia,sebenarnya Playbook ini merupakan polesan dari versi sebelumnya. Pada BlackBerry PlayBook OS 2.0 yang baru ini,RIM telah mengupdate software BlackBerry Bridge Playbook yang bisa digunakan untuk menghubungkan dengan Smartphone BlackBerry.Pengguna juga bisa mengatur Blackberry smartphone yang dimilikinya secara jarak jauh dari Playbook. Tidak mau disebut sebagai tablet yang ekslusif,PlayBook OS 2.0 kini dapat terkoneksi dengan tablet merk lain seperti misalnya tablet Android seperti HTC Flyer dan Motorola Xoom.Koneksi data juga termasuk pada peralatan yang masih memiliki konsol PS3. Di dalam Playbook OS 2.0 disediakan fasilitas mail yang terintegrasi,aplikasi kontak dan kalender. Untuk keyboard dinilai sudah lebih baik dengan tampilan homescreen lebih bagus. Bersamaan dengan rilis Playbook OS 2.0,RIM juga mengumumkan tersedianya ribuan aplikasi terbaru yang bisa didownload melalui BlackBerry App World. Tak terkecuali aplikasi yang sudah disesuaikan dengan aplikasi android atau sebaliknya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar